Fasilitas
Kami menyediakan ruang tunggu yang bersih, nyaman dengan fasilitas yang siap menemani pasien-pasien kami. Dengan fasilitas televisi, buku-buku bacaan serta sajian hidangan dari kantin, ruang tunggu kami akan memberikan kesan tersendiri selama anda berada di rumah sakit kami. Anda juga dapat berseluncur di dunia maya dengan memanfaatkan fasilitas Free Wifi.
Kemudahan cara pembayaran juga merupakan fasilitas yang disediakan bagi para pasien. Dengan luasnya jaringan kemitraan kami, Anda dapat memilih cara pembayaran yang anda sukai, apakah dengan menggunakan fasilitas asuransi anda, fasilitas kantor anda (bagi yang telah bekerjasama), secara tunai, ataupun kartu kredit. Untuk pembayaran dengan kartu kredit, kami tidak mengenakan charge berapapun nilainya (Free of Charge).
Kami menyediakan semua layanan kesehatan di bidang telinga, hidung, tenggorok, kepala dan leher yang diperlukan bagi kesehatan anda. Mulai dari konsultasi, medical check up, pengobatan, tindakan intervensi medik, tindakan operatif dan lain sebagainya. Semua layanan disediakan dengan kualitas terbaik dengan mengedepankan keamanan pasien untuk menjaga kepuasan anda.
Fasilitas bagi pasien, baik pasien baru atau pasien lama, dengan membuat perjanjian terlebih dahulu melalui sistem daring melalui situs resmi ini atau melalui aplikasi Whatsapp agar lebih efektif dalam waktu serta tetap memprioritaskan keamanan calon pasien dengan melaksanakan protokol kesehatan.
Layanan
Instalasi Gawat Darurat (IGD) adalah salah satu bagian rumah sakit yang menyediakan penanganan awal bagi pasien yang menderita sakit dan cedera, yang dapat mengancam kelangsungan hidupnya terutama kasus telinga, hidung, tenggorok, kepala dan leher.
IGD memberikan pelayanan medis yang sifatnya gawat dan darurat selama 24 jam sehari, 7 hari seminggu. Pasien dengan penyakit akut yang masuk ke IGD dapat dikategorikan menjadi kasus gawat dan darurat, gawat tapi tidak darurat, darurat tapi tidak gawat, tidak gawat dan tidak darurat. Gawat adalah keadaan yang berkenaan dengan suatu penyakit atau kondisi lainnya yang mengancam jiwa, sedangkan darurat adalah keadaan yang terjadi tiba-tiba dan tidak diperkirakan sebelumnya, suatu kecelakaan, kebutuhan yang segera atau mendesak.
Pelayanan rawat jalan dibuka mulai pukul 07.00 – 22.00 WIB. Terdiri dari 9 (sembilan) Poliklinik yang dilengkapi dengan berbagai peralatan medis pendukung, yaitu ENT Unit, Microscope dan Endoscope (Laryngoscope, Nasoendoscope, Ototelescope, Fiberlaryngoscope).
Pelayanan Rawat Jalan dimaksud terdiri dari beberapa klinik yaitu:
- Klinik Spesialis THT-BKL
- Klinik Konsultan Otologi
- Klinik Konsultan Neurotologi
- Klinik Konsultan Rinologi
- Klinik Konsultan Laringo-Faringologi
- Klinik Konsultan Bronkoesofagologi
- Klinik Konsultan Onkologi
- Klinik Konsultan Bedah Plastik dan Rekonstruksi Telinga
- Klinik Spesialis Penyakit Dalam Konsultan Kardiovaskuler
- Klinik Spesialis Anak
- Klinik Spesialis Paru
- Klinik Spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi
- Klinik Akupunktur
- Klinik Gigi dan Mulut
Rumah Sakit Khusus THT-Bedah KL Proklamasi memiliki kapasitas 25 tempat tidur dan menyediakan fasilitas kamar perawatan yang dirancang khusus untuk memberikan kenyamanan sehingga secara psikologis dapat mempercepat proses penyembuhan pasien karena secara keseluruhan ditata sedemikian rupa sehingga tampak rapi, bersih, nyaman dan berkelas.
PREMIER ROOM
1 Tempat Tidur
Sofa bed
TV Cable
Kulkas
Water Heater
AC
Safety Deposit Box
Welcome Fruit
Complimentary drink
Makan pendamping pasien
PLATINUM ROOM
1 Tempat Tidur
Sofa bed
TV Cable
Kulkas
Water Heater
AC
Complimentary drink
GOLD ROOM
1 Tempat Tidur
Sofa bed
TV Cable
Kulkas
Water Heater
AC
SILVER ROOM
1 Tempat Tidur
Water Heater
TV cable
AC
BRONZE ROOM
2 Tempat Tidur
Water Heater
TV Cable
AC
Kamar Operasi
Layanan bedah dilaksanakan di Kamar Operasi (Operating Theatre) Rumah Sakit Khusus THT- Bedah KL Proklamasi yang memiliki 3 kamar operasi. Kegiatan bedah yang dilayani adalah Bedah Mikroskopik (Timpanomastoidektomi, Bedah Saraf Fasial, Implan Koklea), Bedah Endoskopi/FESS: Operasi Sinusitis, Bedah dengan Radiofrekuensi, Bedah Maksilofasial, Bedah Kepala Leher dan Rekonstruksi, Skull Base Surgery dan operasi lainnya.
Perawatan Intensif
Ruang perawatan yang memberikan pelayanan secara khusus bagi pasien yang membutuhkan penanganan medis yang intensif. Pelayanan berupa HCU (High Care Unit).
HIPERBARIK
Pelayanan Terapi Oksigen Hiperbarik adalah salah satu metode pengobatan yang dilakukan dengan cara memberikan oksigen murni di dalam ruangan khusus bertekanan udara tinggi. Tekanan udara di ruangan tersebut dapat ditingkatkan hingga tiga kali tekanan atmosfer normal.
Prinsip dari Terapi Oksigen Hiperbarik.
Terapi hiperbarik membantu tubuh untuk memperbaiki jaringan yang rusak dengan meningkatkan aliran oksigen ke jaringan tubuh. Dengan konsentrasi oksigen yang lebih tinggi dari normal, tubuh akan terpicu untuk memperbaiki jaringan rusak lebih cepat dari biasanya. Terapi oksigen hiperbarik dilakukan di tabung atau ruang hiperbarik. Rumah Sakit Khusus THT-Bedah KL Proklamasi memiliki jenis multiple hyperbaric chamber dengan kapasitas lebih dari satu orang
FISIOTERAPI
Klinik Fisioterapi merupakan layanan yang ditujukan untuk mengembangkan, memelihara dan memulihkan gerak dan fungsi dengan menggunakan modalitas fisik, mekanis, gerak dan komunikasi.
Fisioterapi relatif aman dari pengaruh yang dapat merugikan kesehatan karena tidak menggunakan obat-obatan atau bahan kimia, demikian pula penyinaran yang dilakukan Fisioterapis bukanlah penyinaran yang dapat merusak atau mematikan sel-sel tubuh, melainkan sinar infra merah yang kita ketahui terdapat pula pada sinar matahari.
AUDIOLOGY CENTER
Audiology Center merupakan unit penunjang untuk melakukan evaluasi gangguan pendengaran, terdiri dari pemeriksaan Pure Tone Audiometry, Speech Audiometry, Impedance, Otoacoustic Emission (OAE), Free Field Test (FFT), Brainstem Evoked Response Audiometry (BERA) dan Auditory Steady State Response (ASSR). Selain pemeriksaan, tersedia juga penjualan dan service Alat Bantu Mendengar.
SENTRA MIKROSKOPI
Pemeriksaan mikroskopi telinga yang akan memvisualisasikan objek yang sangat kecil dari telinga dan memberikan gambar yang kontras serta diperbesar. Sehingga dengan menggunakan mikroskop Dokter dapat menegakkan diagnosa dengan tepat
SENTRA ENDOSKOPI
Layanan yang dilakukan untuk mendeteksi penyakit yang terjadi pada organ yang terkait dengan telinga, hidung, dan tenggorok. Melalui alat khusus, Dokter THT akan melihat permasalahan yang terjadi pada organ-organ inti dan semua organ pendukung yang mungkin turut mempengaruhi. Layanan tersedia di setiap jam praktik Dokter Spesialis THT-KL yang terdiri dari laringoskopi, nasoendoskopi, ototeleskopi, fiberlaringoskopi.
RADIOLOGI
Unit Radiologi Rumah Sakit Khusus THT-Bedah KL Proklamasi memberikan pelayanan pemeriksaan profesional dengan hasil berupa gambar/image untuk membantu para Dokter menegakkan diagnosa pasien yang ditangani.
Radiologi diagnostik Rumah Sakit Khusus THT-Bedah KL Proklamasi berupa pelayanan radiodiagnostik menggunakan X-Ray konvensional.
LABORATORIUM
Merupakan unit pelayanan diagnostik dan didukung oleh tenaga profesional berupa Dokter dan Analis yang berpengalaman di bidangnya. Hasil laporan laboratorium dapat diperoleh dengan cepat dan akurat, sehingga memudahkan pasien dalam menjalankan pemeriksaan.
Layanan tersedia 24 jam di Rumah Sakit Khusus THT-Bedah KL Proklamasi.
INSTALASI FARMASI
Instalasi Farmasi Rumah Sakit Khusus THT-Bedah KL Proklamasi melayani Obat Resep (Rawat Inap dan Rawat Jalan) selama 24 jam. Pelayanan berorientasi pada keamanan pasien, ketepatan pemberian obat dan kecepatan pelayanan.
Obat yang tersedia di Instalasi Farmasi terjamin kualitas dan keasliannya dengan harga yang kompetitif.